Wednesday, September 28, 2011

Tips Perawatan Telapak Kaki

Bagaimana keadaan telapak kaki Anda, terutama pada bagian ujung jempol kaki atau tumit. Bagian ini yang seringkali terlihat lebih cepat menebal. Hal itu bisa dikarenakan keseringan memakai sepatu, karena pengaruh udara kering mungkin juga karena faktor kebersihan. Sepintas diperhatikan sepertinya bagian ini tidak terlalu penting. Tetapi pada situasi tertentu memiliki telapak kaki yang mulus pun menjadi idaman. Cukup disadarai bahwa memiliki telapak kaki yang tidak ada "kapalan" dengan kata lain halus membuat kepercayaan diri meningkat.

Ternyata problem kapalan itu dapat muncul pada siapa saja. Baik itu pekerja kantoran, petani, mahasiswa atau mahasiswi dan masih banyak lagi. Sebuah teknik sederhana dan seringkali banyak dilakukan oleh orang yang memiliki kulit telapak kaki kapalan adalah dengan menggosok-gosokkan bagian tersebut pada permukaan kasar sewaktu mandi atau cuci kaki. Teknik ini mungkin berhasil untuk sebagian orang. Sebagian lagi cukup dibuat pusing hanya karena susah untuk menghilangkan kapalan tersebut.

Memperhatikan kaki hampir setiap hari dapat dilakukan. Perawatan yang sederhana dan sedikit menyita sedikit waktu bisa saja sebuah pekerjaan yang tergolong malas untuk dilakukan. Tetapi demi dapat merawat keadaan telapak kaki yang sehat, tetap akan menjadi pilihan yang terbaik untuk kita semua.

Perawatan kaki menggunakan kaki sehat hanya memakan waktu kurang dari 15 menit. Efektif dilakukan 2 hari sekali untuk kebutuhan perawatan. Baik kapalan yang sudah menjadikan kulit pecah-pecah kaki sehat dipercaya mampu memberi solusi untuk Anda.

Luangkan waktu 15 menit dalam 2 hari sekali. Ikuti petunjuk pakai dan kulit telapak kaki yang sehat akan Anda dapatkan. Kurang lebih 8 kali pemakaian atau 16 hari perawatan, kaki sudah terlihat lebih terawat dan sehat daripada sebelumnya. Dengan demikian Anda dapat melakukan perawatan sebulan sekali atau tergantung tingkat kebutuhan.

Ingat, bahwa setiap kali perawatan maka kulit tanduk akan menjadi lunak. Setelah lunak maka dengan alat yang sudah disediakan (plastic remover) kulit yang sebenarnya kulit mati tersebut dapat dihilangkan. Proses sederhananya akan terjadi pengelupasan kecil, sehingga diperlukan waktu 3 X 24 jam untuk proses penyesuaian. Penyesuaian disini maksudnya kulit tanduk yang baru akan menjadi lebih kuat (tidak gampang iritasi).